Profil dan Biodata Terlengkap Reni Alfianti, Ibu dari Putri Ariani Pendidikan, Agama, hingga Instagram

Reni Alfianti, ibu dari Putri Ariani, telah menjadi sorotan publik setelah kesuksesan putrinya di ajang America’s Got Talent musim 18 tahun 2023.

Peran Reni Alfianty dalam kehidupan putrinya disebut sebagai salah satu faktor di balik kesuksesannya. Bersama suaminya, Ismawan Kurnianto, Reni Alfianty dengan gigih menjaga dan mendukung impian putrinya untuk bisa dilihat oleh banyak orang melalui prestasinya.

Ini bukan kali pertama ibu Putri Ariani ini menjadi pusat perhatian. Pada 2014, saat Indonesia’s Got Talent, Reni Alfianty juga mendampingi putrinya. Pada kesempatan itu, Putri Ariani berhasil memenangkan kompetisi bakat dengan berbagai keahlian, dengan bidang menyanyi menjadi pilihannya.

Sejak saat itu, kedua orang tua Putri Ariani menjadi perhatian publik, terutama Reni Alfianty.

Dalam artikel ini, nosekip.com mencoba merangkum informasi tentang profil dan biodata Reni Alfianty dari berbagai sumber.

Profil Reni Alfianty, Ibu dari Putri Ariani

Reni Alfianty adalah ibu dari Putri Ariani yang mendapat Golden Buzzer dari Simon Cowell dalam ajang America’s Got Talent 2023 season 18.

Ibu ini tinggal di Yogyakarta bersama keluarga kecilnya dan berasal dari Pekanbaru, Provinsi Riau. Namun, sejak pendidikan menengah, Reni Alfianty telah tinggal di Yogyakarta dan bersekolah di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta.

Reni Alfianty menyelesaikan pendidikan menengahnya di MUHI Yogyakarta pada tahun 2000 dan menjadi anggota Ikatan Alumni SMA Muhammadiyah 1 (IKAMUHI).

Ibu dari Putri Ariani ini adalah anak dari almarhum H. Sofyan Husin, seorang alim asal Bangkinang, Kampar, Riau.

Setelah menyelesaikan pendidikan, Reni Alfianty bertemu dengan Ismawan Kurnianto, yang kemudian menjadi suaminya.

Dari pernikahan mereka, Reni Alfianty dan Ismawan Kurnianto dikaruniai tiga orang anak, yaitu Ariani Nisma Putri (Putri Ariani), Devina Elysia, dan Vania Larissa.

Reni Alfianty telah menunjukkan perjuangan luar biasa untuk salah satu anaknya yang memiliki kekurangan fisik dengan mengasah bakat vokal dan kecerdasannya yang lain.

Hal ini membuat publik bangga terhadap kedua orang tua Putri Ariani, terutama ibunya, karena tidak semua orang tua sanggup melakukan hal tersebut.

Bahkan, menurut beberapa sumber, Reni Alfianty pernah terharu ketika putrinya menyanyikan lagu khusus untuknya.

Selain memberikan perhatian khusus kepada Putri Ariani, sebagai seorang Muslim yang taat, Reni Alfianty juga memberikan perhatian yang sama kepada kedua putrinya yang lain yang juga memiliki bakat vokal.

Saat ini, baik Reni Alfianty maupun Ismawan Kurnianto menjadi inspirasi sebagai orang tua bagi banyak orang di Indonesia dan dunia.

Biodata Reni Alfianty, orang tua (Ibu) dari Putri Ariani

Nama: Reni Alfianty
Tempat, tanggal lahir: Pekan Baru, 1981
Umur: 41 tahun
Agama: Islam

Pekerjaan: Pengusaha Kuliner
Pendidikan: MUHI Yogyakarta
Pasangan: Ismawan Kurnianto (suami)
Anak: Ariani Nisma Putri (Putri Ariani), Devina Elysia, dan Vania Larissa.

Instagram: @renialfianty

Itulah profil dan biodata Reni Alfianty, ibu dari Putri Ariani america got talent, lengkap dengan informasi pendidikan, asal, agama, hingga Instagram.